Sabtu, 09 November 2019

semua ini akan membawaku kemana ?

beruntungnya, aku.

seolah dirasa mampu berada satu lingkaran dengan mereka. beruntung. ya, syukuri saja dulu. meskipun kedepannya aku belum tahu, apa yang bisa aku lakukan disana.

bertambah lagi satu lapis lingkaran, entah kedepannya semua ini akan mengarahkanku kemana.

setidaknya aku tau satu hal : aku tidak bisa berdiam diri dengan keadaanku saat ini. kalau mau ikut berlayar, persiapkan diri. kalau merasa kurang cukup bekal, bawa yang bisa dibawa dan perbanyak bekal di perjalanan.

ternyata, raga dan jiwamu bukan hanya milikmu, tapi untuk dakwah ini. dan semuanya tak akan bisa berjalan kalau aku belum bersepakat dengan raga ini. aku perlu membawanya untuk terus melebihi batas yang begitu standar saat ini. aku perlu membereskan banyak hal pada diriku, dengan sedikitnya waktu yang ada. aku harus selesai dengan diriku, agar aku bisa memudahkan jalan dakwah ini. meskipun pemahamanku sekadarnya, tapi semoga maksimalnya aku pada sisi-sisi lain, akan memudahkan jalan dakwah ini.

berkahilah, Ya Allah..
luruskanlah niatku Ya Allah, aku.. sangat takut.

audzubillahiminassyaitonirrojim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar